IDEA JATIM, KOTA BATU – Atlet National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kota Batu, Joko Muliyono meraih medali perunggu dan Perak mewakili Indonesia dalam ajang Asean Paragames di Thailand 20-26 Januari 2026.
Atlet asal Kota Batu tersebut, berlaga di Cabor Para Athletics pada nomor Mens 200 M T46 dengan meraih perunggu dan medali perak di nomor Mens 100 M. Wali Kota Batu, Nurochman memberikan apresiasi atas prestasi tingkat asia yang diraih.
“Selamat kepada Joko Muliyono atas perolehan medali perunggu pada Asean Paragames di Thailand. Ini prestasi yang luar biasa karena Joko baru pertama kalinya tampil dalam ajang internasional,” kata Nurochman.
“Kami berharap pundi-pundi medali bisa kembali disumbangkan oleh Joko untuk Indonesia pada nomor pertandingan yang tersisa. Kami meminta doa dan dukungan agar Joko mampu meraih hasil terbaik bagi Kota Batu dan Indonesia,” imbuhnya.
Dari hasil sementara Asean Paragames di Thailand hingga Kamis (22/1) kemarin, Indonesia mampu mengumpulkan tujuh medali. Meliputi dua medali emas, empat medali perak dan satu medali perunggu.
Di sisa pertandingan,pada hari ini Joko masih akan bertanding di nomor 400 m atau estafet 4×100 m. (*)




